Berita ❯ Kabupaten Agam
Longsor di Palembayan Agam Terjang Dua Rumah Warga, Akses Jalan Utama Lumpuh Total
TVRI Sumatera Barat • Bencana Alam 23 November 2025 JAM 16:34:01 WIB

AGAM - Bencana longsor terjadi di Jalan Tanah Liek, Jorong Silungkang, Nagari Tigo Koto Silungkang, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Minggu, 23 November 2025 sekitar pukul 11.30 WIB.
Peristiwa longsor tersebut tidak hanya menutup akses jalan utama, tetapi juga menghantam permukiman warga. Penyebabnya diduga karena intensitas hujan tinggi yang melanda beberapa hari terakhir.
Dilaporkan, dua unit rumah terdampak langsung material longsoran. Parahnya, puing dan material tanah juga menimpa sebuah mobil yang sedang terparkir di area tersebut.
"Ada dua rumah yang terkena longsor dan satu unit mobil kena longsor," ujar Rendy Primayoga (31) warga di Silungkang.
Skala longsoran membuat akses jalan di lokasi kejadian lumpuh total, bahkan sulit dilalui oleh pejalan kaki.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik (Kabid KL) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Agam, Abdul Ghafur saat dihubungi membenarkan kejadian tersebut. Namun, respons cepat dihadapkan pada tantangan yang serius.
"Laporan sudah kami terima dan tim sudah kami kerahkan. Namun, saat ini, hampir sekeliling daerah Agam terkena musibah, mulai dari longsor hingga banjir," jelas Ghafur.
Beberapa wilayah lain yang juga terdampak parah akibat cuaca ekstrem meliputi Kecamatan Palupuh, Paninjauan, dan Tanjung Raya. Kondisi ini membuat BPBD harus memprioritaskan penanganan.
Menyadari keterbatasan alat dan personel di tengah banyaknya titik bencana, BPBD Agam segera berkoordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU) setempat.
"Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas PU. Karena alat terbatas, Dinas PU diarahkan ke Paninjauan dulu karena laporannya sudah masuk sejak kemarin," tambah Ghafur.
Penanganan di lokasi bencana dilakukan berdasarkan skala prioritas dan urutan laporan yang masuk.
Ghafur menegaskan bahwa tim berusaha bekerja secara maksimal, mengingat hampir seluruh wilayah Kabupaten Agam kini menghadapi dampak ganda dari banjir dan longsor.
Evakuasi material longsor di Palembayan yang menimbun rumah dan mobil, serta memutus akses jalan, mendesak untuk segera dilakukan setelah penanganan di lokasi prioritas selesai.
Wartawan : Tio Furqan Pratama
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Respons Aduan Masyarakat, Satpol PP Padang Amankan ODGJ di Nanggalo ke RSJ HB Saanin
21 November 2025 JAM 21:05:30 WIB