Berita ❯ Kota Padang
Remaja yang Terseret Ombak di Pantai Padang Ditemukan Meninggal Dunia
TVRI Sumatera Barat • Seputar Kota Padang 20 Oktober 2025 JAM 09:35:08 WIB

PADANG – Operasi Pencarian dan Pertolongan (SAR) terhadap seorang remaja yang terseret ombak di Pantai Padang resmi ditutup pada Senin, 20 Oktober 2025 pagi. Korban bernama Mersel (17) yang dilaporkan hilang sejak Minggu sore, ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Kepala Kantor SAR Padang Abdul Malik mengatakan, insiden ini bermula pada Minggu, 19 Oktober 2025, sekitar pukul 18.10 WIB. Korban, seorang pelajar yang beralamat di Jalan Berok Nipah II, Kelurahan Berok Nipah, Padang Barat, dilaporkan terseret arus ombak saat sedang mandi-mandi di pantai setelah bermain bola bersama rekan-rekannya.
Informasi kejadian diterima oleh Kantor SAR Padang pada pukul 18.15 WIB dari Pusdalops BPBD Kota Padang. Menindaklanjuti laporan itu, Rescuer Kantor Pencarian dan Pertolongan Padang segera diberangkatkan sekitar pukul 18.25 WIB dengan 4 personel RIB.
“Operasi SAR kemudian dilanjutkan pada Senin, 20 Oktober 2025, pukul 07.00 WIB sesuai dengan rencana operasi H2. Tim SAR gabungan yang melakukan pencarian di sekitar LKP dibagi menjadi empat tim,” ujarnya.
Sekitar pukul 07.30 WIB, korban atas nama Mersel berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia (MD) pada koordinat 0°57'37.17"S-100°21'9.24"T, ±100 M dari LKP. Setelah ditemukan, korban langsung dievakuasi menuju rumah duka
Menyusul penemuan korban, pada pukul 08.05 WIB, seluruh unsur SAR yang terlibat melaksanakan briefing. Dengan ditemukannya korban, Kepala Kantor SAR Padang mengusulkan penutupan operasi SAR. Seluruh unsur yang terlibat kemudian kembali ke kesatuan masing-masing.
Wartawan : Tio Furqan Pratama
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Satu Rumah di Bungus Barat Padang Diterjang Longsor, Kerugian Ditaksir Rp20 Juta
19 Oktober 2025 JAM 21:57:47 WIB

Remaja 17 Tahun Dilaporkan Hilang Terseret Ombak di Kawasan Pantai Padang, Pencarian Masih Berlangsung
19 Oktober 2025 JAM 20:19:15 WIB