Berita ❯ Kota Padang
PUSKESMAS SE INDONESIA KOMITMEN TINGKATKAN MUTU PELAYANAN KESEHATAN
TVRI Sumatera Barat • Kesehatan 26 Oktober 2022 JAM 06:00:00 WIB

Ratusan pimpinan Puskesmas, Rumah Sakit, Kepala Dinas, se Indonesia berkomitmen untuk semakin meningkatkan mutu pelayanan kesehatan bagi Masyarakat, pada Semiloka Apkesmi ke-2, di Kota Padang. Ketua Apkesmi, Trisna Setiawan mengatakan, untuk peningkatan pelayanan, seluruh Puskesmas di Indonesia akan di dorong menerapkan system badan layanan umum atau BLUD, agar puskesmas lebih fleksibel serta dapat mengelola keuangan lebih baik.
Selain itu, seluruh tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas harus meningkatkan kemampuan dan kompetensi mereka berdasarkan bidang masing–masing. Trisna, juga meminta kepada seluruh pengurus Apkesmi tingkat provinsi, kota dan kabupaten di Indonesia untuk dapat mengembangkan organisasi, sebagai wadah untuk para nakes dalam meningkatkan kualitas kemampuannya. Diharapkan dengan komitmen seluruh pimpinan Puskesmas se Indonesia dalam peningkatan pelayanan, dapat memberikan kenyaman ketika berobat setara dengan Rumah Sakit.
Wartawan : REDO JAYUSMAN
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Gedung Fakultas Kesehatan Masyarakat Unand Jati Kebakaran, Kerugian Capai Rp4 Miliar
08 Mei 2025 JAM 22:19:23 WIB

Dugaan 10 Pelanggaran PSU Pasaman, Bawaslu Sumbar: Semua Sudah Ditindak Sesuai Prosedur
08 Mei 2025 JAM 22:00:11 WIB

Satpol PP Padang Bongkar Lapak Liar PKL di Area Parkir Pasar Bandar Buat
07 Mei 2025 JAM 20:42:21 WIB