Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Agam

6 Titik Jalan Longsor Di Palembayan Agam

Kontributor DaerahBencana Alam 15 Desember 2016 JAM 05:03:04 WIB

Setelah lebih dari 2 bulan jalan longsor dan amblas di Kecamatan Palembayan  Kabupaten Agam belum ada perbaikan dari dinas terkait menimbulkan kesulitan dan kekhawatiran bagi masyarakat setempat. Jalan longsor yang awalnya hanya beberapa titik sekarang bertambah banyak dikarnakan   musim hujan bebebrapa hari yang lalu.

Hingga saat ini terdapat 3 titik longsor yang berada di Jorong Lubuk Gadang  Nagari Ampek Angkek Kecamatan Palembayan dan 3 ruas jalan amblas di Kecamatan Palembayan Kabupaten Agam. Selain  enam titik jalan yang rusak di Daerah Palembayan ini, longsor juga terdapat di Sungai Pua,dan Sungai Taleh Nagari Baringin.

Jalan ini  merupakan jalan satu satunya yang menghubungkan antara Kecamatan Palembayan dengan  Pasaman Barat,dan Palupuh Pasaman Timur. Dengan kunjungan anggota Dapil 3 DPRD Sumatera Barat bersama Tim BPBD Kabuapten Agam,pemerintah setempat berharap perbaikan jalan ini bisa segera diatasi. Aristo Munandar Koordinator Dapil 3 DPRD Sumatera Barat bersama rombongan berjanji akan segera meminta Dinas PU untuk segera memperbaiki jalan ini.

Rombongan Dapil 3 DPRD Sumatera Barat yang turun ke lokasi longsor ini sebanyak 5 orang adalah Aristo Munandar, Armiati,Rafdinal,Nofrizon dan Ismunandi Sofyan,mereka akan segera membahas permasalahan jalan ini  bersama dinas terkait di DPRD Sumbar.

Camat Palembayan Aryati sangat berharap perbaikan jalan ini dapat segera dilaksanakan mengingat jalan ini merupakan jalan satu-satunya yang menghubungkan palembayan ke kabupaten lain. Sejak  jalan  ini rusak transportasi masyarakat Palembayan sangatlah terganggu,karna sebagaian besar perekonomian masyarakat di Kecamatan Pelembayan ini adalah petani.

Selain meninjau jalan longsor di Kecamatan Palembayan,Dapil 3 DPRD Sumatera Barat juga meninjau jalan longsor yang terjadi di Malala. Saat ini  jalan Malala sudah dapat dilalui kendaraan,namun masih harus tetap exstra hati-hati.

Wartawan : Maqri Nelvi Lubis
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat