Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

Ratusan Ojek Online Mendatangi Polresta Padang

TVRI Sumatera BaratHukum 01 Agustus 2019 JAM 06:15:18 WIB

Ratusan ojek online mendatangi Polresta Padang untuk mendesak pihak kepolisian mengusut dan melaporkan salah satu cafe mitra perusahaan di Kelurahan Berok Nipah yang di duga melakukan intimidasi kepada salah satu rekan mereka.

Berawal dari keributan antara ratusan ojek online di Kota Padang dengan pihak salah satu Cafe minuman yang merupakan mitra perusahaan mereka, ratusan ojek online mendatangi Kantor Polresta Padang untuk melaporkan dugaan intimidasi yang dilakukan terhadap rekan mereka. selain itu, ratusan ojol tersebut juga mendesak pihak kepolisian mengusut kasus yang telah dialami oleh rekannya tersebut.

Ratusan ojek online yang mendatangi Kantor Polresta Padang langsung di sambut oleh Kapolresta Padang,  Kombespol  Yulmar Try Himawan beserta jajaran pejabat Polresta Padang. Yulmar Try Himawan mengatakan. Pihak kepolisian akan memproses laporan dari pengemudi ojek online tersebut secepatnya,  Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut mengumpulkan bukti-bukti adanya intimidasi bentuk pemukulan yang bisa saja dikenakan ancaman pidana.

Sementara itu,  ketua komunitas ojek online Kota Padang, belum mendapatkan informasi intimidasi seperti apa yang di alami oleh rekan mereka. Ratusan ojek online ini kedepannya juga meminta perusahaan mereka untuk memutuskan kontrak bermitra dengan cafe minuman yang berada di Kelurahan Berok Nipah tersebut. Kapolresta Padang menghimbau seluruh pihak untuk tetap tenang agar terhindar dari bentrok yang bisa merugikan banyak pihak.

Wartawan : REDO JAYUSMAN
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat