Berita ❯ Kota Padang
Omzet pedagang Blok lll Pasar Raya Padang mulai membaik
TVRI Sumatera Barat • Seputar Sumbar 27 Februari 2018 JAM 06:25:14 WIB

Meski beberapa waktu lalu omzet pedagang Blok III Pasar Raya Padang sempat mengalami penurun akibat penertiban tetapi saat ini telah mulai kembali normal. Selain itu untuk meningkatkan omset pedagang mengharapkan Dinas Pedagangan memberi izin untuk berjualan pada sore hari di antara Blok II dan Blok IV karena memasuki siang hari Blok III tersebut mulai sepi pembeli. Sekitar 300 lebih pedagang mulai menempati lantai satu Blok III pada pertengahan bulan Agustus tahun lalu kemudian disusul dengan 200 lebih pedagang pada bulan September menempati lantai II.
Sementara lantai dasar Blok Pasar Raya Padang baru ditempati pedagang pada Januari tahun ini. Menurut Ketua Ikatan Pedagang Pasar Ahmad Yani meski omzet penjualan pedagang pada bulan januari sempat turun sekitar 30 hingga 40 persen. Namun saat ini omset mereka sudah kembali stabil. Pedagang juga meminta Dinas Perdagangan Kota Padang untuk dapat memberi izin berdagang di antara Blok II dan Blok IV terutama di waktu sore hari karena aktifitas di lantai dasar Blok III ini setelah jam 11 WIB mulai sepi pembeli. Dengan diizinkannya pedagang berjualan di lokasi tersebut diharapkan omzet pedagang khusunya pedagang sayur yang paginya berjualan di lantai dasar Blok III Pasar Raya dapat makin meningkat.
Wartawan : Nurul Qalbi/Joni Sartika
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Operasi Zebra Singgalang 2025 Resmi Dimulai Hari Ini, Senin, 17 November
17 November 2025 JAM 18:48:22 WIB
Baru Bebas dari Tahanan, Seorang Wanita Muda di Padang Kembali Ditangkap karena Kasus Pencurian
16 November 2025 JAM 21:09:51 WIB
1946 Karateka Berlaga di Kejuaraan Karate Open Piala Wali Kota Padang
16 November 2025 JAM 18:17:53 WIB