Berita ❯ Kota Padang
TVRI harus miliki strategi di era digitalisasi
TVRI Sumatera Barat • Seputar Sumbar 22 Februari 2018 JAM 06:11:56 WIB

Di era digitaliasasi ini TVRI sebagai lembaga penyiaran publik diminta tetap relevan selain sebagai lembaga penyiaran publik di tengah berbagai perkembangan media saat ini TVRI harus tetap konsisten untuk menyiarkan informasi aktual dan faktual.
Era digitalisasi saat ini menjadi tantangan bagi dunia penyiaran tidak hanya media swasta TVRI sebagai lembaga penyiaran publik justru memiliki tanggung jawab dan keharusan untuk bisa berimprovisasi.
Tidak hanya soal digital dan relevansi TVRI sebagai lembaga penyiaran publik harus memiliki misi untuk memodernkan diri. Mulai dari peralatan management hingga konten. Hal ini disampaikan Deputi II Staff Kepresidenan Yanuar Nugroho saat melakukan kunjungan ke TVRI Sumatera Barat.
Diera ini TVRI harus lebih menggeliat dan berpikir maju untuk mendukung upaya perubahan dan memiliki tampilan modern. Salah satu yang menjadi tantangan penyiaran yaitu mengetahui kondis kedepan. TVRI diharapkan memiliki roadmap dan strategi untuk mempersipakan diri menghadapi dunia penyiaran di masa depan. Strategi ini juga di barengi dengan pedekatan dan lobi dengan pihak terkait lainnya.
Deputi II Staff Kepresidenan Yanuar Nugroho optimis hal ini bisa dilakukan oleh TVRI Nasional maupun TVRI Daerah, selain itu ia juga mendukung berbagai upaya dan langkah tvri dalam pembenahan.
Wartawan : Sherly/ Agusri
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Gedung Fakultas Kesehatan Masyarakat Unand Jati Kebakaran, Kerugian Capai Rp4 Miliar
08 Mei 2025 JAM 22:19:23 WIB

Dugaan 10 Pelanggaran PSU Pasaman, Bawaslu Sumbar: Semua Sudah Ditindak Sesuai Prosedur
08 Mei 2025 JAM 22:00:11 WIB

Satpol PP Padang Bongkar Lapak Liar PKL di Area Parkir Pasar Bandar Buat
07 Mei 2025 JAM 20:42:21 WIB