Berita ❯ Kabupaten Pasaman
PENGAWAS UNTUK TIGA TPS DI PASAMAN MASIH BELUM ADA PENDAFTAR
TVRI Sumatera Barat • Pemerintahan 20 Januari 2024 JAM 06:00:00 WIB

Rusaknya akses jalan akibat bencana alam turut berdampak terhadap perekrutan pengawas TPS di Kabupaten Pasaman. Hingga saat ini, Bawaslu Kabupaten Pasaman masih belum mendapatkan calon pengawas untuk tiga TPS di Kecamatan Mapattunggul Selatan. Ketiga TPS tersebut berada di Jorong Sopan dan Rotan Getah.
Data Bawaslu, hingga saat ini juga masih belum ada masyarakat yang mendaftar untuk mengisi kekosongan pengawas di tiga TPS itu. Dua TPS di Jorong Sopan dan satu TPS di Jorong Rotan Getah. Sementara, untuk proses perekrutan hingga saat ini sudah masuk ke tahap pengumuman hasil seleksi, dan pelantikan dijadwalkan 22 Januari nanti.
Ketua Bawaslu Kabupaten Pasaman Lumban Tori mengatakan, bahwa memang hingga saat ini calon pengawas untuk ketiga TPS itu belum ada. Perekrutan terkendala cuaca dan akses jalan yang rusak akibat bencana alam. Diketahui, Jorong Sopan dan Rotan Getah merupakan dua dari tiga jorong yang terisolir akibat bencana alam di Mapattunggul Selatan yang terjadi akhir Desember kemaren. Bahkan, hingga saat ini, akses jalan ke lokasi juga masih belum bisa dilewati kendaraan roda dua ataupun roda empat.
Wartawan : ZULFIKAR/ ZULFIKAR
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Rapat Pleno Terbuka KPU Padang, Fadly Amran-Maigus Nasir Ditetapkan Sebagai Walikota dan Wawako Terpilih 2025-2030
06 Februari 2025 JAM 19:48:46 WIB

Meningkat 15 Persen, Sebanyak 163.266 Penumpang Gunakan KA di Sumbar pada Januari 2025
06 Februari 2025 JAM 18:29:26 WIB

Gugatan Ditolak, MK Nyatakan KPU Lima Puluh Kota Tidak Langgar Aturan
05 Februari 2025 JAM 20:34:21 WIB