Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Agam

KABUT ASAP MENYELIMUTI PERBUKITAN DANAU MANINJAU

TVRI Sumatera BaratLingkungan 09 Oktober 2023 JAM 06:00:00 WIB

Beginilah kondisi wilayah selingkar Danau Maninjau, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat. Kabut asap kiriman dari provinsi tetangga, sudah menutup dan menyelimuti perbukitan. Adanya dugaan kebakaran hutan di Sumatera Selatan dan beberapa wilayah di Sumatera Barat, berdampak buruk pada udara. Meski belum terlalu signifikan mengganggu pernafasan masyarakat, namun dari pandangan kasat mata sudah membuat masyarakat resah. Salah seorang warga mengatakan rober, pandangan pagi hari yang biasanya cerah disinari matahari, kini tidak terlihat meski cuaca bagus. Biasanya, perbukitan sekiling Danau Maninjau terlihat jelas, kini memutih tertutup kabut asap. Kondisi ini sudah membuat masyarakat kuatir terhadap kadar udara dan oksigen yang tidak lagi sehat. Sebelum kadar udara tidak lagi sehat dan membawa dampak buruk pada kesehatan masyarakat, diharapkan segera adanya tindakan dari pemerintah daerah dan pemerintah pusat. Selain membagikan masker kepada masyarakat, himbauan tidak membakar hutan dan perkebunan juga sangat diharapkan. Sehingga tidak menambah polusi udara yang sedang terjadi.

Wartawan : RUDI YUDISTIRA
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat