Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pesisir Selatan

3 TITIK PANTAI KERAP ABRASI BUTUH PENANGANAN

TVRI Sumatera BaratSeputar Sumbar 22 Mei 2023 JAM 06:00:00 WIB

Kepala bidang sungai dan pantai dinas PUTR- pekerjaan umum dan tata ruang Pesisir Selatan, sahrial mengungkapkan, ketiga titik pantai dan sungai yang menjadi prioritas usulan untuk pembangunan pengaman tebing adalah untuk Pantai Api,Sago dan Batang Surantih.Di pantai api-api kurang lebih,sepanjang 400 meter,pantai sago 300 meter dan khusus batang surantih sekitar 250 meter.

Dinas PUTR terus berupaya mengusulkan ke pemerintah provinsi dan pusat melalui anggaran APBN agar penanganan abrasi di Pesisir Selatan menemukan titik terang.Sebab anggaran untuk penanganan abrasi pantai dan sungai tidak lagi berada pada kewenangan pemerintah daerah. Selain itu, anggaran untuk penanganannya juga tidak sedikit. Sahrial menyebutkan untuk penanganan abrasi pantai api-api, kurang lebih anggaran yang diusulkan sekitar 25 miliar, pantai sago sebesar15 miliar dan batang sungai surantih 7,5 miliar rupiah.

Wartawan : BAMBANG PUTRA NIKO
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat