Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pesisir Selatan

SATU TITIK LONGSOR DI SUNGAI PINANG MASIH TUTUP BADAN JALAN

TVRI Sumatera BaratBencana Alam 07 September 2022 JAM 06:00:00 WIB

Dari empat titik longsor yang menutupi badan jalan di Nagari Sungai Pinang, tiga titiknya sudah berhasil dibersihkan dengan menggunakan satu unit eskavator. Sementara satu titik longsor ini masih belum kunjung tersentuh alat berat. Kondisi ini sudah berlansung selama empat hari dan membuat akses jalan tidak bisa dilalui kendaraan roda empat dari dua arah. Sementara untuk kendaraan roda dua sudah dapat dilintasi dengan hati-hati. Ketua Pemuda Sungai Pinang, Mazwar mengatakan, material longsor batu besar tersebut harus segera disingkirkan dengan alat berat. 

Sementara, Kalaksa BPBD Pesisir Selatan, Doni Gusrizal mengatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemerintah provinsi, karena pembersihan material di jalan Sungai Pinang bukan kewenangan kabupaten. Kasi Pembangunan Jalan dan Jembatan, Dinas Bina Marga Cipta Karya Tata Ruang, Provinsi Sumbar, Yufrizal mengatakan, untuk mengatasi material longsor batu besar tersebut, ia berjanji mendatangkan alat berat pemecah batu. Jika tak ada kendala, alat tersebut akan tiba di lokasi hari ini, dan langsung membersihkan material longsor.

Wartawan : BAMBANG PUTRA NIKO
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat