Berita ❯ Kota Padang
: KASUS COVID 19 PADANG BERTAMBAH 145 KASUS
TVRI Sumatera Barat • Kesehatan 11 Februari 2022 JAM 06:00:00 WIB
Kasus Covid-19 di Kota Padang kembali bertambah, tercatat 9 Februari 2022, kembali di temukan 145 kasus baru Covid-19. Dengan penambahan kasus tersebut, total kasus terkonfirmasi Covid-19 Kota Padang berjumlah 42.794 kasus. Sementara untuk kasus sembuh Kota Padang bertambah satu kasus, dengan demikian total kasus sembuh Kota Padang berjumlah 41.780 orang. Wali Kota Padang, Hendri Septa mengatakan sejak akhir Januari 2022, trend kasus Covid-19 Kota Padang mulai menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan. Untuk itu dihimbau masyarakat kembali disiplin Prokes dan mensukseskan Vaksinasi covid-19 baik untuk masyarakat umum, Vaksinasi lansia dan Vaksinasi anak usia 6 hingga 11 tahun. Hal ini karena penambahan kasus Covid-19 telah mulai terjadi di lingkungan di Sekolah dan diharapkan melalui Vaksinasi masyarakat dan anak memiliki kekebalan tubuh yang lebih baik.
Wartawan : IRWAN SANTOSO
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat
Operasi Zebra Singgalang 2025 Resmi Dimulai Hari Ini, Senin, 17 November
17 November 2025 JAM 18:48:22 WIB
Baru Bebas dari Tahanan, Seorang Wanita Muda di Padang Kembali Ditangkap karena Kasus Pencurian
16 November 2025 JAM 21:09:51 WIB
1946 Karateka Berlaga di Kejuaraan Karate Open Piala Wali Kota Padang
16 November 2025 JAM 18:17:53 WIB