Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKota Padang

PUSKESMAS ANDALAS MENARGETKAN VAKSIN 6.814 LANSIA

TVRI Sumatera BaratKesehatan 24 Maret 2021 JAM 06:47:36 WIB

Puskesmas Andalas, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, menargetkan 6814 lansia untuk di vaksin. Namun tim vaksinasi Covid-19 Puskesmas Andalas mengaku, tingkat keinginan lansia untuk di vaksin di Kecamatan Padang Timur masih rendah. Pemberian vaksin tahap-II di Kota Padang. Puskesmas Andalas, Kecamatan Padang Timur menargetkan 6814 orang lansia untuk di vaksin. Namun , hingga hari Senin 22 Maret, tim vaksinasi Covid-19 Puskesmas Andalas, mencatat lansia yang mengikuti vaksinasi masih ratusan orang, jauh dari harapan jumlah lansia yang terdata di Padang Timur.

Rendahnya minat lansia di Kecamatan Padang Timur untuk di vaksin. Tim vaksinasi Covid-19 Puskesmas Andalas, sudah berkoordinasi dengan pihak kecamatan, kelurahan, rw dan rt untuk bisa memberikan eduksi serta membawa para lansia yang ada di kawasan mereka ke Puskesmas Andalas. Penanggung jawab vaksinasi Covid-19 Puskesmas Andalas, dr. Pratiwi mengatakan. Selain pemberian vaksin kepada pelayan publik, tni polri, serta guru, Puskesmas Andalas juga mengutamakan lansia, mengingat orang yang tergolong lansia, rentan terpapar Covid-19. Tim vaksinasi Covid-19 meminta kepada seluruh pihak yang berada di Padang Timur yang berumur dan memiliki saudara tergolong lansia, untuk dapat mendatangi Puskesmas Andalas,mengikuti proses vaksinasi Covid-19, demi pencegahan penyebaran Covid-19.

 

Wartawan : REDO JAYUSMAN
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat