Berita ❯ Kota Padang
Korsleting Listrik Kantor Dan Rumah Hangus Terbakar
TVRI Sumatera Barat • Seputar Kota Padang 30 Oktober 2019 JAM 06:25:42 WIB

Diduga korsleting listrik , kantor dan satu unit rumah yang berada di Jalan Samudra, Kelurahan Belakang Tangsi , Kecamatan Padang Barat , Kota Padang , ludes dilalap si jago merah. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian mencapai ratusan juta rupiah.
Sebuah bangunan bekas kantor PT Tidar Kerinci Agung, TKA, dan satu unit rumah yang berada di kawasan Pantai Padang, di Jalan Samudra, Kelurahan Belakang Tangsi, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang senin siang kemarin terbakar.
Warga yang melihat peristia tersebut bergontong royong membantu untuk memadamkan api, dan menyelamatkan barang barang dari kobaran api. Besarnya kobaran api diduga akibat angin yang kencang di tepi pantai, hingga merembet kerumah yang berada di belakang kantor tersebut .
Untuk memadamkan api Dinas Pemadam Kebakaran mengerahkan enam unit mobil pemadam kebakaran dan tiga puluh personil untuk memadamkan api. Hingga kini kebakaran diduga disebabkan korsleting listrik, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian materi ditafsir mencapai lima ratus juta rupiah .
Wartawan : HERU PRATAMA EDISON
Editor : PPID TVRI SUMBAR
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Gedung Fakultas Kesehatan Masyarakat Unand Jati Kebakaran, Kerugian Capai Rp4 Miliar
08 Mei 2025 JAM 22:19:23 WIB

Dugaan 10 Pelanggaran PSU Pasaman, Bawaslu Sumbar: Semua Sudah Ditindak Sesuai Prosedur
08 Mei 2025 JAM 22:00:11 WIB

Satpol PP Padang Bongkar Lapak Liar PKL di Area Parkir Pasar Bandar Buat
07 Mei 2025 JAM 20:42:21 WIB