Berita ❯ Kabupaten Solok
BPBD KERAHKAN PETUGAS GABUNGAN KE LOKASI BENCANA
TVRI Sumatera Barat • Bencana Alam 23 Maret 2023 JAM 06:00:00 WIB

Badan penanggulangan bencana daerah –BPBD- Kabupaten Solok kembali mengerahkan puluhan personil gabungan dari BPBD, PMI Dan relawan ke daerah terdampak banjir di Nagari Surian Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Solok. Petugas gabungan diterjunkan untuk membantu korban terdampak banjir, baik itu membersihkan area pemukiman yang terendam material banjir dan mengirimkan logistik seperti makanan, obat-obatan dan alat-alat yang diperlukan untuk penanganan banjir. Selain itu petugas juga melakukan monitoring dan perkembangan serta pendataan keseluruhan korban yang terdampak banjir. Kepala BPBD Kabupaten Solok Armen mengatakan petugas saat ini masih melakukan pendataan jumlah total kerugian yang ditimbulkan oleh banjir, adapun data sementara jumlah korban yang terdampak banjir sebanyak 7 kepala keluarga dengan jumlah 30 orang, rumah warga yang mengalami rusak berat di ungsikan ke tempat aman, ke rumah masyarakat dan sanak famili korban.
Wartawan : ARIE PRATAMA SETIAWAN
Editor : REDAKSI PORTAL MEDIA BARU
❝❞ Komentar Anda
Berita Lainnya
Berita Terkini Seputar Sumatera Barat

Gedung Fakultas Kesehatan Masyarakat Unand Jati Kebakaran, Kerugian Capai Rp4 Miliar
08 Mei 2025 JAM 22:19:23 WIB

Dugaan 10 Pelanggaran PSU Pasaman, Bawaslu Sumbar: Semua Sudah Ditindak Sesuai Prosedur
08 Mei 2025 JAM 22:00:11 WIB

Satpol PP Padang Bongkar Lapak Liar PKL di Area Parkir Pasar Bandar Buat
07 Mei 2025 JAM 20:42:21 WIB