Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pasaman Barat

3 UNIT RUMAH RUSAK AKIBAT ANGIN KENCANG

TVRI Sumatera BaratBencana Alam 19 Februari 2022 JAM 06:00:00 WIB

Bagian atap dan dapur rumah keluarga Dimas, yang terletak di Nagari Persiapan Giri Maju rusak parah akibat diterjang angin kencang. Angin  kencang menyebabkan atap rumah terbang, dan sejumlah kayu berserakan di sekitar pekarangan, beruntung tidak ada korban jiwa akibat peristwa tersebut. Berdasarkan informasi korban angin kencang datang begitu cepat, Rabu kemarin. melihat kondisi tersebut, sejumlah penghuni rumah berusaha menyelamatkan diri. Namun bangunan rumah bagian atas mereka rusak parah, dan atap berterbangan. Sesaat pasca kejadian sejumlah relawan dan masyarakat terlihat ikut membantu korban membersihkan rumah mereka, dan berusaha memperbaiki seadanya, agar beberapa bagian rumah itu, termasuk dapur bisa ditempati sementara waktu.

Kondisi serupa juga terjadi di dua unit rumah masyarakat lainnya, di Kecamatan Pasaman. Bahkan juga dilaporkan pohon tumbang dan merusak rumah masyarakat. Angin kecang juga terjadi di beberapa titik di Kabupaten Pasaman Barat. Dimas salah seorang keluarga korban mengaku, saat kejadian beberapa anggota keluarga berada di rumah. Beruntung mereka bisa menyelamatkan diri. Akibat kejadian tersebut, ketiga korban diperkirakan mengalami kerugian mencapai ratusan juta rupiah.

Wartawan : ANDIKA
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat