Berita

Berita Seputar Sumatera Barat

BeritaKabupaten Pasaman Barat

Sopir Dan Kernek Tes Urine

Kontributor DaerahSeputar Sumbar 29 Mei 2019 JAM 06:39:50 WIB

Badan Narkotika Nasional Kabupaten Pasaman Barat bersama jajaran SATNARKOBA Polres Pasaman Barat, melakukan pemeriksaan urine mendadak terhadap sopir dan kernek angkutan lebaran di Terminal Simpang Empat. Setelah menguji lima puluh orang, petugas belum menemukan sopir dan kernek terindikasi menggunakan narkoba.

Sejumlah sopir dan kernek bus angkutan lebaran, di Terminal Simpang Empat dikejutkan dengan pemeriksaan urine mendadak dari Badan Narkotika Nasional kabupaten bersama anggota SATRES Narkoba Polres Pasaman Barat. Satu persatu, urine sopir bersama krunya, diuji oleh tim gabungan yang datang ke lokasi secara langsung. Pengujian tersebut bertujuan untuk memastikan kru angkutan lebaran terbebas dari narkoba. Baik sebagai pemakai atau pengedar narkoba.

Setelah memeriksa sekitar lima puluh kru, Petugas belum menemukan ada indikasi penyalahgunaan narkoba di kalangan sopir, setelah dinyatakan bebas pengaruh narkoba, setiap mobil yang mereka kendarai ditempel menggunakan stiker bebas narkoba dari  BNNK Pasaman Barat. Kepala BNNK Pasaman Barat Irwan Effendi  menjelaskan, cek urine ini, rutin digelar sejak dua tahun belakangan ini. Cek urine ini, bertujuan untuk mempersempit peradaran narkoba di Pasaman Barat, dan memberikan jaminan keselamatan kepada penumpang selama arus mudik nanti.

Recananya tim gabungan akan terus menyisir dan mendatangi sopir atau krue yang belum cek urine. Kegiatan ini, akan terus digelar di sejumlah tempat, sebagai langkah membasmi peredaran narkoba di Pasaman Barat. Sementara itu, masyarakat diminta ikut serta memerangi narkoba, dengan cara memberikan informasi jika mengetahui peredarannya. Serta mengawasi anak-anak dari pengaruh jahat narkoba. Tim gabungan mengaku, jika menemukan kru angkutan lebaran teridikasi narkoba, mereka akan melakukan pembinaan hingga penindakan, sertatidak memberikan rekomendasi yang bersangkutan untuk mengemudi angkutan lebaran.

Wartawan : ANDIKA / ANDIKA
Editor : PPID TVRI SUMBAR


❝❞ Komentar Anda

Berita Lainnya

Berita Terkini Seputar Sumatera Barat